Inilah 10 Mall Paling Megah di Dunia !

Posted by Admin


ANEH92: Mal adalah jenis dari pusat perbelanjaan yang secara arsitektur berupa bangunan tertutup dengan suhu yang diatur dan memiliki jalur untuk berjalan jalan yang teratur sehingga berada di antara antar toko-toko kecil yang saling berhadapan. Karena bentuk arsitektur bangunannya yang melebar (luas), umumnya sebuah mal memiliki tinggi tiga lantai.

Di dalam sebuah mall, penyewa besar (anchor tenant) lebih dari satu (banyak). Seperti jenis pusat perbelanjaan lain seperti toko serba ada untuk masuk di dalamnya. Contoh dari sebuah standar mal adalah Cinere Mal dan Blok M Mall.

Mall merupakan tempat paling ramai di kunjungi selain tempat hiburan. Karena di dalam sebuah mall sudah di lengkapi fasilitas. Nah, berikut ini daftar mall termegah di dunia guys,,,


New South China Mall

Perkenalkan, mall terbesar di dunia yang saking besarnya, sekitar 99% gerainya masih dalam keadaan kosong alias un-occupy.

Sunway Piramid

Mengawali top ten kita, kuberikan mall aneh berbentuk piramid lengkap dengan seekor singa yang meniru Sphinx ini. Terletak di Malaysia, Sunway Piramida adalah mall yang menempati tanah seluas 4 juta meter persegi.

Morocco Mall

Bangunan yang dibangun di kota Cassablanca ini akan menjadi mall terbesar di Afrika. Saking besarnya, kamu bisa bermain scuba diving di wahana akuarium dalamnya.

SM City Cebu

Tak hanya orang Indonesia saja yang kecanduan mall, orang2 Filipina malah lebih parah. Sekitar 100.000 pengunjung mendatangi mall ini pada hari biasa, dan ini baru mall keempat terbesar di Filipina.

Istanbul Cehavir

Di manakah mall terbesar di Eropa berada? Tidak, bukan di Inggris, Prancis, atau negara2 maju lainnya di Eropa, melainkan di Turki (kalau itu memang masuk Eropa).

Mall of America

Mall ini saking besarnya mampu menampung 7 stadion baseball di dalamnya! Saking besarnya, di dalam MOA ini kamu bisa bermain roller coaster. Mall ini juga menjadi mall paling dikunjungi di dunia, sekitar 40 juta pengunjung menginjakkan kakinya di mall ini tiap tahun!

Mall of Emirates

Mall yang terletak di Dubai ini menawarkan sesuatu yang tak ditemukan di mall lain, yaitu lapangan ski indoor terbesar di dunia. Agak aneh memang, kalian bisa menemukan salju di mall yang terletak di Timur Tengah ini.

Venetian Mall

Mall ini mungkin adalah mall paling terkenal sekaligus paling romantis di dunia. Mall yang meniru konsep kota Venesia di Italia ini memiliki kembaran, yakni di Las Vegas. Yup,, ini satu2nya mall dimana kamu bisa naik perahu di dalamnya.

Dubai Mall

Sempat memegang rekor sebagai mall terbesar di dunia, mall ini terkenal karena memiliki akuarium terbesar di dunia. Yap, ada ikan hiu di dalam mall ini. Selain itu, mall ini saking besarnya masih memiliki mall2 lagi di dalamnya, karena punya konsep “mall di dalam mall”.

West Edmonton Mall

Terletak di kota Alberta, Kanada, mall ini merupakan mall terbesar di Amerika Utara dan memperkerjakan 23.000 orang. Saking besarnya, mall ini memiliki water park indoor sendiri. Ahkan di dalam mall ini ada DANAU yang dihuni 5 ekor singa laut,,

Itulah sepuluh mall paling megah di dunia, apa kamu pernah mampir di mall tersebut ??? 

{ 0 comments... or add one}


Posting Komentar