"Detik-detik Kecelakaan Maut di Perempatan Tugu yang Terekam CCTV" Ini ke -->
FACEBOOK | TWITTER | GOOGLE + | PINTEREST
Dalam rekaman tersebut, terlihat arus lalu lintas sedang lancar. Sejumlah kendaraan yang melintasi perempatan tugu. Kecelakaan terjadi ketika sudah sedikit kendaraan yang melintas ke perempatan.
Seperti yang dikuti aneh92 dari tribunnews, Terlihat mobil avanza melaju kencang dari arah Timur menuju Barat kemudian menabrak sepeda motor di depannya. Mobil oleh ke sebelah kanan menabrak separator dan berhenti menabrak tiang.
Orang-orang kemudian langsung mencoba melakukan pertolongan kepada para korban. Adapun dalam kecelakaan tersebut, kedua korban meninggal, diketahui merupakan pasangan suami istri bernama Joko Setiyono dan Tutik Sri Pujiati. Mereka merupakan warga Jogoyudan, Jetis, Yogyakarta.
Dari penuturan keponakan korban, Anjar pintosasi (26), kedua korban hendak berencana membeli bunga tabur pemakaman di Pasar Kranggan. Keduanya meninggalkan rumah sekitar pukul 05.30 WIB. "Saya diberi tahu tetangganya, kalau diberi tugas membeli bunga tabur karena ada lelayu. Tapi kok sampai hampir siang belum pulang," ujar Anjar kepada Tribun Jogja, Minggu (29/5/2016)
Ia mengatakan, sekitar pukul 09.00 WIB diberi tahu pihak kepolisian sektor Tegalrejo untuk mengkonfirmasi korban kecelakaan yang berjenis kelamin perempuan "Diberi tahu polisi kalau ada korban kecelakaan meninggal. Ciri-cirinya berjilbab. Saya pikir itu bule Tutik. Pas sampai di ruang jenasah, kita shock, ternyata Pak Joko juga meninggal," ujarnya.
Rencananya kedua korban akan dimakamkan pada hari ini di pemakaman Jatimulyo. Saat ini jenasah kedua korban tersebut berada di ruang otopsi forensik RS dr. Sardjito Yogyakarta.
Kedua Korban Terpental dan Terjepit
Dari sejumlah foto di lokasi kejadian, terlihat seorang korban berada tepat di dekat penggal jalan berhimpitan dengan mobil avanza. Ia tampak terhimpit antara mobil berwarna silver yang bodi depannya hancur dan tiang traffic light tenaga surya yang hampir rubuh. Sementara itu, korban lain berada sekitar kurang lebih 2,5 meter dari lokasi mobil Avanza tersebut. Korban yang diduga terpental tersebut ditutupi koran oleh warga
Adapun korban luka yakni pengasong Koran Tribun Jogja yang sedang berdagang dipenggal jalan. Mereka bernama Purwadi (38) dan Yatmi (83) yang keduanya juga warga Tegalrejo, Yogyakarta.
"Bu Yatmi mengalami luka lecet di tangan dan sempet mendapatkan jahitan. Sedangkan Pak Purwadi sekarang sudah siuman dan menunggu operasi karena mengalami patah kaki kirinya," tutur Rahmat, salah satu karyawan Tribun Jogja di bagian sirkulasi, Minggu (29/5/2016).
Sedangkan untuk korban terakhir yakni pengemudi Avanza. ia mengalami luka di bagian kepala. "Waktu saya di lokasi, saya sempat melihat pengemudinya. Kepalanya keluar darah, tapi masih siuman. Tidak tahu kena pecahan kaca atau stir mobil," imbuh Rahmat.
Berdasarkan penyelidikan kepolisian, pengemudi mobil avanza H 9087 RR bernama Adhis Prihantara (28) warga Banyumas, Jawa Tengah. Kanit Laka Satlantas Polres Yogyakarta, AKP Hendro Wahyono, menduga bahwa pengemudi dalam kondisi mengantuk ketika kecelakaan itu terjadi.
{ 0 comments... or add one}
Posting Komentar