"Ini Dia Gamis Nagita Slavia, Baju Lebaaran yang Paling Banyak Dicari di Tanah Abang !" Ini ke -->
FACEBOOK | TWITTER | GOOGLE + | PINTEREST
Saat menyambangi pusat perbelanjaan Tanah Abang dan Thamrin City, Selasa (30/5/2017), terlihat beberapa penjual busana muslim yang menjual gamis dengan berbagai jenis bahan, motif, dan corak. Namun setelah ditelusuri, terungkap gamis model 'Nagita Slavina' menjadi busana muslim yang paling favorit dan banyak dicari oleh wanita untuk menyambut Lebaran.
Jika pada umumnya gamis terbuat dari material ringan seperti sifon, satin, atau katun, berbeda dengan gamis 'Nagita' yang terbuat dari bahan brokat, bahan yang biasanya digunakan untuk membuat kebaya. Seperti yang dikutip dari detik
Selain material yang terbuat dari bahan brokat, gamis 'Nagita' juga memiliki ciri khas bordir motif bunga yang tersemat pada bagian bawah. Gamis yang terinspirasi dari selebriti dan istri Raffi Ahmad ini tidak memiliki potongan yang mengikuti bentuk tubuh. Gamis 'Nagita' ini berpotongan lurus dari atas ke bawah tanpa ada garis pinggang sekalipun.
Wolipop pun berbincang dengan salah satu penjual gamis di Thamrin City bernama Maya. Ia mengatakan sejak awal masuk puasa Ramadan ini banyak orang mencari gamis 'Nagita'. Maya mengetahui nama gamis tersebut dari para pengunjung wanita ke tokonya dan mencari gamis 'Nagita'.
"Sekarang yang ramai Nagita, tadinya kita nggak paham kalau gamis brokat ini namanya Nagita, tapi banyak customer aja yang mintanya Nagita gitu. Biasanya mereka juga mintanya couple-an untuk ibu dan anak," kata Maya, penjaga toko Zamzam Fashion.
Gamis 'Nagita' yang dijual di tokonya ini pun memiliki model yang beragam mulai dari ruffle hingga cape. Gamis tersebut dijual dengan harga mulai dari Rp 350 ribu hingga Rp 500 ribu tergantung dari jenis bordir yang dikenakannya.
"Motifnya bunga semua cuma beda warna-warna bunganya aja. Warna gamisnya juga macem-macem ada cokelat, merah, maroon, dan tosca," kata Maya.
Ia juga mengaku setiap harinya gamis 'Nagita' ini paling sedikit terjual 10 gamis, namun sayangnya untuk kategori gamis brokat yang akrab disebut dengan gamis Nagita ini tidak ada ukuran untuk anak-anak.
Sementara itu, Lia, salah satu penjual gamis toko Bellis Fashion di pusat perbelanjaan Tanah Abang blok B lantai 1 juga menuturkan sejak awal puasa ini, banyak orang mencari gamis 'Nagita' sebagai pilihan berbusananya untuk Hari Raya Idul Fitri nanti.
"Sekarangkan memang modelnya bunga-bunga di bawah. Brokat dan bordir nah tapi ada dalamannya pakai bahan spandek," kata Lia.
Gamis Nagita di Bellis Fashion ini dibanderol dengan harga satuannya Rp 400 ribu dan harga grosir Rp 380 ribu. Tersedia dalam enam pilihan warna, putih dan peach menjadi warna gamis Nagita yang populer dicari oleh kalangan wanita.
baju gamis nagita slavina, baju model nagita terbaru, gamis brokat nagita, baju trend nagita slavina, kaftan nagita slavina, model baju nagita slavina sehari hari
{ 0 comments... or add one}
Posting Komentar